Lomba Review Workshop Penulisan Cerita Anak

Dalam rangka berbagi ilmu, IIDN Jogja sudah mengadakan workshop penulisan Cerita Anak, Minggu 13 September 2015.
Sebagai tindak lanjut sharing tersebut, IIDN Jogja mengadakan lomba review workshop penulisan Cerita Anak untuk para peserta workshop agar ilmu yang diperoleh bisa dibagi. Oleh karenanya, IIDN Jogja membuka lomba review untuk peserta workshop dengan ketentuan sebagai berikut.
1. Follow twitter IIDN Jogja @IIDNJogja dan blog IIDN Jogja.
2. Review workshop berisi ilmu yang diperoleh, manfaat, kesan dan pesan atau kritik dan saran.
3. Review terdiri dari antara 300-500 kata, dengan menyebutkan perpustakaan kota Yogyakarta, Sirkulasi Kompas Gramedia, dan IIDN Jogja.
4. Review ditulis dalam note FB atau di blog masing-masing peserta.
5. Link review ditautkan di akun twitter IIDN Jogja dengan tagar #ReviewWorkshop
6. Lomba review diadakan dari tanggal 17-23 September 2015
7. Pemenang Lomba akan diumumkan pada tanggal 27 September 2015 di twitter IIDN Jogja.
8. Akan dipilih 2 pemenang yang berhak mendapatkan hadiah spesial dari IIDN Jogja.
9. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat

Selamat dan Semangat Menulis :)

2 komentar:

Agustina Purwantini mengatakan...

ayooo ayooo yg smangat dong pada ikutan yang beginian...maksudku lomab-lomba menulis...kan kita grup kepenulisan..

Khulatul Mubarokah mengatakan...

Kyaaaaa! Kenapa saya baru baca ini? Padahal sudah punya draft. Hmmm ... sabar-sabar. Masih belum DL ... Eh, masa nunggu DL ya? Hehe. Terima kasih.

Posting Komentar


up